Untuk mewujudkan tunggangan yang diidam-idamkan William Wuu, rela merogoh kantong Rp 22 jutaan untuk biaya perubahan motornya. Yamaha Vixion lansiran 2012 miliknya diubah jadi lebih lebih kokoh dan gahar.
Mengusung konsep Street Fighter, motor ini diubah dengan waktu pengerjaan kurang lebih 3 bulanan. Sedangkan untuk tempat perubahan motor ini di bengkel milik temen sendiri.
Sebab uda jadi bengkel kepercayaan William. "Cukup saya taruh di bengkel, kemudian saya pengen motor jadi begini dan seperti ini, sepulang kerja baru disamperin," Ungkapnya.